Mendengarkan masukan dari klien, kami menyadari kebutuhan akan aktivitas team building yang fokus terhadap kesejahteraan karyawan, menarik dan mentransformasi pikiran. Penelitian menyatakan bahwa kompleksitas dalam berlatih dan menampilkan musik dapat membantu pengembangan kognitif seiring terbentuknya jalur syaraf baru dalam proses pelaksanaannya. Proses ini meningkatkan koneksi syaraf yang terkait pengambilan keputusan, ingatan, kreativitas dan kejernihan pikiran.
Terlebih lagi, sudah terbukti bahwa ikut serta dalam musik baik mendengarkan, belajar atau memainkannya bersama dengan orang lain mengarah pada kesejahteraan subjektif yang lebih baik. Musik memiliki peranan penting dalam regulasi emosional dan menumbuhkan perasaan bersatu dalam sebuah kelompok.
Dengan memperhatikan hasil penelitian ini, tim pengembangan di Catalyst Global telah menciptakan beberapa aktivitas team building berbasis musik yang sukses, yang paling terkenal yakni lokakarya bermain drum kelompok Beatswork, dan Orchestrate di mana sekelompok orang belajar bermain alat musik sebagai sebuah orkestra dalam waktu kurang dari 2 jam. Kami tentu sadar akan anggaran dan kebutuhan waktu pada Orchestrate yang merupakan produk premier. Mengikuti konsep tersebut, kami bekerja bersama para ahli bidang musik untuk mengembangkan pilihan alternatifnya yang lebih murah serta bisa diberikan dalam waktu yang lebih singkat dengan hasil positif yang sama. Dan hasilnya adalah Crescendo.
Fokus perhatian pada Crescendo adalah untuk memandu sekelompok orang memainkan alat musik gesek dalam waktu kurang dari satu jam. Dalam Crescendo, dengan bimbingan dua orang tutor ahli, tim Anda akan diperkenalkan dengan violin dan biola, dan diajarkan cara memainkan komposisi unik yang secara khusus kami buat untuk aktivitas team building ini. Bahkan meskipun tim Anda tidak terbiasa dengan instrumen musik, pada akhirnya setelah satu jam mereka akan bergabung bersama (dengan bantuan musik latar) memainkan musik nan indah. Dijamin!
"Kami meluncurkan terobosan aktivitas team building musikal pertama kami, bernama ‘Orchestrate,’ di tahun 2006. Sejak saat itu banyak klien ternama yang telah menerima tantangannya. Sungguh luar biasa sukses bagi kami di seluruh dunia dan selalu menjadi pilihan kesukaan bagi klien. Seiring berjalannya waktu, kami menyadari bahwa ada banyak klien yang juga ingin merasakan aktivitas musik klasik, tapi tidak memiliki waktu dan anggaran untuk menyertakan Orchestrate dalam jadwal mereka. Untuk alasan inilah, kami mengembangkan Crescendo. Crescendo menawarkan alternatif pilihan yang ramah anggaran serta dapat dengan mudah disisipkan dalam jadwal konferensi yang padat. Dan semua ini dapat dilaksanakan di satu ruangan saja, jadi tidak perlu repot-repot mencari tempat lain."
Mark Davenport, Kepala Pengembangan Bisnis, Catalyst Global
Crescendo tersedia secara global melalui Jaringan Team Building Catalyst.